Raut Wajah sumringah terlihat dari wajah Khodijah Toraya siswi Kelas VII SMPN 4 Pekanbaru begitu nomor kuponnya disebut sebagai pemenang salah satu hadiah utama yaitu satu unit kulkas Jalan Santai dan Senam yang ditaja Dinas Kepemudaan dan Olahraga (Dispora) Provinsi Riau di Lapangan PelajarJalan Sutomo Pekanbaru, Sabtu (9/12/2023).
Usai penyerahan hadiah, Tandilolo orang tua Khodijah mengucapkan terimakasih kepada Dispora Riau yang telah mengadakan kegiatan ini. "Dia (Khodijah) semangat ikut jalan santai Dispora Riau, bahkan malamnya minta diingatkan untuk bangun pagi agar tidak telat jadi peserta,'' ujarnya.
Khodijah merupakan satu dari ratusan peserta Jalan Santai dan Senam Dispora Riau yang bertema "Semangat Olahraga Guna Membangun Jiwa Sehat dan Kuat, Ayo Olahraga". Start jalan santai dimulai pada pukul 06.30 WIB di Lapangan Pelajar. Peserta dilepas Danramil 04 LPH kapten Inf Turban Marpaung SH.
Hadir dalam kegiatan ini Kepala Bidang (Kabid) di lingkungan Dispora Riau yakni Kabid Peningkatan Prestasi Olahraga Dispora Riau Amir Azan SKM MSi, Kabid Layanan Kepemudaan Helfandi SE MSi, Kabid Pembudayaan Prestasi Olahraga Rinov Eka Mondrie S STP M Si dan Kabid Sarana Prasarana dan Kemitraan Zulfahmi ST MT.
Meski jalan santai diiringi gerimis tipis namun tak menyurutkan peserta jalan santai menempuh rute yang telah ditetapkan panitia. Usai jalan santai acara dilanjutkan dengan kegiatan senam dan kemudian diakhiri pengundian doorprize yang banjir hadiah menarik.