Kadispora Riau Hadiri Safari Ramadan Pemprov Riau di Kuansing 

bookmark_outline Berita today Selasa, 26 Maret 2024

Kepala Dinas Kepemudaan dan Olahraga (Kadispora) Provinsi Riau H Erisman Yahya MH mendampingi Asisten I Bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Masyarakat Setdaprov Riau H Zulkifli Syukur SAg MA MSi melakukan kegiatan Safari Ramadan 1445 H di Masjid Al Fatah, Desa Kinali Kecamatan Kuantan Mudik, Kabupaten Kuansing, Selasa (26/3/2024). 

Pada kesempatan itu, Zulkifli Syukur mewakili Penjabat (Pj) Gubernur Riau (Gubri) Ir SF Hariyanto MT menyerahkan bantuan sosial dari Pemprov Riau serta berbagai pihak yang disalurkan melalui program Safari Ramadan Pemprov Riau 1445 H.

Adapun bantuan sosial tersebut antara lain dari program kemitraan PT Bank Riau Kepri Syariah untuk mesjid atau musala sejumlah Rp50.000.000. Bantuan Seribu Paket Santunan Idul Fitri yang diberikan kepada 40 penerima manfaat senilai Rp20.000.000. Bantuan Kado Dai Riau sebesar Rp10.000.000 yang diberikan kepada 10 dai penerima manfaat dan bantuan Jaminan Kematian dari BPJS Ketenagakerjaan yang diberikan kepada ahli waris yang ada di Desa Kinali sebesar Rp42.000.000. 

Dengan diserahkannya bantuan tersebut Zulkifli Syukur berharap bantuan yang diberikan Pemprov Riau ini dapat dipergunakan dengan sebaik-baiknya oleh masyarakat Kuansing yang menerima bantuan sosial.